NGANCAR - Pemerintah Desa (Pemdes) Ngancar, Kecamatan Pitu, Kabupaten Ngawi menggelar pelatihan Teknologi Tepat Guna (TTG) dibidang pertanian serta program ketahanan pangan.
Pelatihan TTG tersebut berlangsung dirumah Agus Supriyanto selaku Kepala Dusun (Kasun) Ngancar, Kamis (21/9/23).
Nurhadi Hamdani Kades Ngancar dalam hal ini mengatakan, "Kegiatan itu bertujuan sebagai pemberdayaan masyarakat," katanya.
Perlu diketahui kegiatan pelatihan TTG ini dihadiri Kades Ngancar beserta beberapa perangkat desanya, Peggy Yudho Subekti Camat Pitu, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan elemen pendukung lainnya.(*)